Selasa, 08 Maret 2011

Wahdah Bina 40-an Siswa Kurang Mampu


WATAMPONE, RB--Sekolah Teknologi Wahyad Islamiyah saat ini membina siswa yang pada umumnya dari kalangan masyarakat kurang mampu. Hal itu diungkapkan Pimpinan Wahdah Islamiyah, Ir. Abd Rahim saat ditemui beberapa waktu lalu.
Dikatakannya, diantara siswa yang dibina itu, ada yang sama sekali ditanggung hidupnya, terutama yang berasal dari luar Kab Bone, seperti flores dan palu. Bahkan sampai peralatan mandinya pun diurusi. "Setidaknya ada dua siswa yang kami harus tanggung semua keperluannya," ungkapnya.
Ke 40-an Siswa yang 'ditampung' Wahdah ini, diberikan pendidikan khusus, bahkan dibekali dengan ilmu agama dan keterampilan khusus. Siswa yang pada umumnya masih duduk di bangku SMP ini, pada waktu tertentu diajarkan mengoperasikan komputer, bahkan mereka dibina untuk menjadi penghafal al-quran.
Untuk bisa menghidupi ke 40-an siswa itu, Abd. Rahim aktif melakukan pengdekatan kepada dermawan untuk bisa menjadi donatur di sekolahnya.
hal senada diungkapkan salah seorang pembina Wahda Islamiyah, Jamil Ismail, S.Pd.I, menurutnya siswa yang dibina ini aktif belajar setiap harinya. Bahkan sampai malam mereka masih terus belajar. (tur)

Tidak ada komentar: